web analytics

Pemdes Cibadak Peringati Maulid Nabi 1444 Hijiriah

Bogor – Desa Cibadak Memperingati maulid nabi Muhammad SAW, Acara tahunan yang sering dilakukan oleh selurah umat yang beragama Islam. Demi terjalinnya tali silaturahmi antar kalangan masyarakat kantor pemerintahan Desa Cibadak melaksanakan acara tersebut, Rabu 9 November 2022.

Acara di laksanakan di halaman kantor desa , yang hadiri kepala desa dan staf desa juga tokoh masyarakat, turut hadir beberapa elemen, seperti,Pol PP, Bhabinkamtibmas, Babinsa, K. Achmad Kosasih Drs sebagai penceramah, juga pemerintah kecamatan yang ikut serta menghadiri acara tersebut.

Jajang Rustala kepala desa Cibadak mengucapkan “selalu bersyukur , Alhamdulillah pada tahun ini kita bisa duduk berkumpul bersama, dalam memperingati hari Maulid Nabi yang selalu kita laksanakan di setiap tahunya.” paparnya

“Banyak sekali keuntungan yang didapat dalam acara ini, selain dapat meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT juga mempererat tali silaturahmi antar masyarakat dan pemerintahan Desa, kegiatan ini juga adalah sebagai bentuk Rasa syukur terhadap Allah SWT dan Nabi Besar Muhamad SAW” Ujarnya
sementara tausiah diisi oleh Buya ahmad kosasih dari bekasi dan mama haji mabrur dari Cikalong” (ind)