web analytics

Pemdes Desa Sukagalih Adakan Hajat Bumi

Bogor – Upacara sedekah bumi atau hajat Bumi adalah tradisi yang dilakukan masyarakat Desa Sukagalih Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor, acara adat ini digelar Pertama oleh kades Aja waridin sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT yang Maha Kuasa karena telah memberikan bumi tempat kita berpijak dengan segala rezeki berupa hasil bumi untuk keberlangsungan hidup manusia. (20/6)

Acara yang di adakan di Halaman rumah kades Kp. Jemblung, acara cukup meriah terlihat dari ramai nya masyarakat yang hadir dari 4 dusun dan 8 RW untuk menyaksikan acara tersebut, dari anak remaja orang tua dan para tokoh masyarakt baik RT maupun RW
hampir setiap tahun kepala desa sukagalih mengadakan acara/upacara sakral ini.

Dalam sambutan nya Kepala Desa Sukagalih Aja Waridin, mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia penyelenggara dan masyarakat sukagalih yang telah berperan aktif dalam pelaksanaan upacara ini sehingga dapat berjalan dengan sukses, dan ucapan syukur kepada allah swt yang mana hasil panen tahun ini, berupa umbi-umbian, padi sayuran dan buah – buahan cukup berhasil tak lupa juga untuk semaraknya juga ada lomba tumpeng.

Tampak hadir juga muspika Jonggol, Karang Taruna, Alim Ulama dan Para Undangan dari luar Desa. Camat Jonggol Andri Rahman S.STP.M.Si juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada kades Aja Waridin yang telah sukses dan beliau juga berpesan agar acara adat ini bisa terus lestari kan, hajat Bumi harap di ikuti dengan tertib oleh warga masyarakat Desa Sukagalih.

Pada upacara ini juga diadakan pentas seni, untuk menghibur masyarakat dan para tamu undangan diantaranya tari jaipong dari karawang. (ind/wr)